• Beranda
  • Kebijakan Privasi
  • Persyaratan Layanan
  • Redaksi
  • Sony Rudiwiyanto
  • Tentang Newsnoid.com
Newsnoid
No Result
View All Result
No Result
View All Result
newsnoid.com
No Result
View All Result
Home Jawa Timur

Konser Sketsa Jalanan Anto Baret Sambangi Kota Malang, Ini Lokasi Pembelian Tiketnya

8 Juli 2025
in Jawa Timur, Musik, Terbaru
Bagikan

Konser musik bertajuk Sambang Sambung Sketsa Jalanan akan digelar di Gedung Kesenian Gajayana, Kota Malang, pada Sabtu, 26 Juli 2025 mendatang. Konser ini menjadi bagian dari rangkaian tur promosi album terbaru Anto Baret, seniman sekaligus pendiri Kelompok Penyanyi Jalanan (KPJ).

Dalam album terbarunya, Anto Baret berkolaborasi dengan sejumlah musisi ternama diantaranya Toto Tewel, Bob Marjinal, Mike Marjinal, Tege Dreads, dan Yose Kristian. Kolaborasi ini tentu sangat dinanti oleh para penggemar musik ballad-rock.

RelatedPosts

Penjarahan Rumah Ahmad Sahroni Coreng Citra Wilayah Jakut, Ini Yang Dilakukan Forum RT/RW Jakarta

Walikota Malang Percepat Perbaikan Jembatan Sonokembang

Semarak HUT Kabupaten Malang ke-1265, Wendit Fun Run 2025 Siap Guncang Akhir Pekan.

“Konser ini merupakan lanjutan dari promo tur Sketsa Jalanan yang sebelumnya sukses digelar di Bulungan Jakarta, dan Coban Kethak Kasembon. Setelah Malang, konser juga akan menyambangi kota-kota lainnya,” ujar Yoga BM, perwakilan penyelenggara konser, Selasa (8/7/2025).

Foto: Konser Sketsa Jalanan Anto Baret Sambangi Kota Malang, Ini Lokasi Pembelian Tiketnya

Dalam penampilannya nanti, Anto Baret akan membawakan lagu-lagu baru seperti “Ayah Ibu”, “Lelaki Malam”, “Jl. Bulungan”, “Laskar Bingung”, “Sajak Orang-orang Penganggur”, “Sketsa Jalanan”, hingga “Arwah”.

“Sepertinya juga akan ada kejutan dari Mas Anto Baret. Mungkin akan ada lagu baru yang belum pernah dibawakan. Karena saat ini beliau sangat semangat membuat karya-karya baru. Jadi, jangan sampai ketinggalan konsernya,” imbuh pria yang juga jurnalis ini.

Untuk tiket, tersedia tiga kategori:
• Festival: mulai Rp 50.000
• VIP: mulai Rp 100.000
• VVIP: mulai Rp 150.000

Tiket sudah bisa dibeli di sejumlah titik tiket box yang tersebar di wilayah Malang Raya. Bagi pembeli dari luar kota, pemesanan juga bisa dilakukan dengan menghubungi kontak yang tertera di masing-masing lokasi tiket box.

Berikut daftar lokasi tiket box konser Sambang Sambung Sketsa Jalanan di Malang Raya:
1. Kantor BacaMalang.com
Jalan Morotanjek No. 87B, Singosari, Kab. Malang
CP: 0882-0000-08700
2. Asli Cell
Jalan Ikan Tombro No. 31, Tunjungsekar, Kota Malang
CP: 0822-3011-0887
3. Kantor Indonewsdaily.com
Jalan Jakarta Dalam No. 106, Kota Malang
CP: 0853-3509-8422
4. Mansure Music n Coffee
Jalan Asparaga No. 2, Karangkates, Sumberpucung, Kab. Malang
CP: 0893-5014-1881
5. Curvasud Arema Merchandise
Jalan Pattimura No. 1, Klojen, Kota Malang
CP: 0813-1138-1834
6. YorSteelWelder
Barat Balai Desa Randuagung, Singosari, Kab. Malang
CP: 0813-3420-0608
7. Dewi Mbatu
Jalan Dewi Sartika Gg. 1B No. 4, Temas, Kota Batu
CP: 0813-3328-5209
8. Warung Tenang
Pasar Kembang Splendid, Kota Malang
CP: 0821-3261-8302
9. 1-Link
Pasar Gedog Wetan, Gondanglegi, Kab. Malang
CP: 0852-5959-0316
10. Mata Merah Cafe
Rest Area Karangploso, Kab. Malang
CP: 0813-3336-3548
11. Sam Dadang
Jalan Cendana Bawah No. 4, Tembalangan, Kota Malang
CP: 0877-7665-5113

(win)

ShareSend
Next Post

DPRD Kota Malang Setujui Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2024

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Recent Posts

  • Penjarahan Rumah Ahmad Sahroni Coreng Citra Wilayah Jakut, Ini Yang Dilakukan Forum RT/RW Jakarta
  • Walikota Malang Percepat Perbaikan Jembatan Sonokembang
  • Semarak HUT Kabupaten Malang ke-1265, Wendit Fun Run 2025 Siap Guncang Akhir Pekan.
  • Boze Enterprise, IMI dan Pemkot Batu Gelar KWB 8 Super Adventure Indonesia 2025,  “Let’s Rock The Ground”
  • Sebanyak 27 Guru SMP Adu Ketangkasan di Semifinal Lomba Cerdas Cermat Kabupaten Malang

Recent Comments

Tidak ada komentar untuk ditampilkan.

Archives

  • Oktober 2025
  • September 2025
  • Agustus 2025
  • Juli 2025

Categories

  • Jawa Timur
  • Musik
  • newsnoid.com
  • Olahraga
  • Terbaru
  • Beranda
  • Kebijakan Privasi
  • Persyaratan Layanan
  • Redaksi
  • Sony Rudiwiyanto
  • Tentang Newsnoid.com

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Kebijakan Privasi
  • Persyaratan Layanan
  • Redaksi
  • Sony Rudiwiyanto
  • Tentang Newsnoid.com

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.